Kode Promosi: JALFREEWIFI
Periode Penerbangan yang Berlaku: Hingga 31 Maret 2025
Mencapai Hokkaido itu mudah dengan banyaknya penerbangan dari Bandara Haneda Tokyo dan Bandara Internasional Kansai Osaka ke berbagai destinasi di pulau bagian utara, seperti Bandara Chitose Baru dan Bandara Hakodate. Pesan perjalanan Anda bersama Japan Airlines Vacations untuk menemukan penawaran istimewa pada penerbangan domestik dan internasional.
[Central Hokkaido Area]
Kota-kota yang Ramai dan Puncak-Puncak yang Menjulang
Di jantung Hokkaido Tengah, kota Sapporo yang menawan menawarkan santapan eklektik dan festival tradisional yang menarik. Resor pegunungan bersalju di dekatnya seperti Sahoro, Furano, dan Asahidake merupakan destinasi olahraga musim dingin terbaik di Jepang. Terletak di dekat Bandara Chitose Baru, menjelajahi Hokkaido Tengah sangatlah penting.
[Northern Hokkaido Area]
Boga Bahari yang Lezat dan Pedesaan yang Fotogenik
Terkenal dengan boga baharinya yang luar biasa, Hokkaido Utara adalah tempat wisatawan dapat mencicipi hidangan lokal yang lezat seperti bulu babi Rishiri. Kemudian, kota-kota seperti Asahikawa dan Biei menawarkan berbagai tengara alam yang dihiasi pemandangan spektakuler. Sewa mobil dari Bandara Asahikawa dan pergilah ke utara untuk menyusuri garis pantai yang menakjubkan.
[Southern Hokkaido Area]
Kuliner Lezat dan Kastel Bertingkat
Saksikan topografi indah dan kota bersejarah di Hokkaido Selatan. Hakodate, kota terbesar di wilayah ini, penuh dengan restoran boga bahari yang menakjubkan, sementara kota-kota indah seperti Matsumae dan Esashi menampilkan kastel bersejarah dan tradisi budaya. Lakukan perjalanan ke Bandara Hakodate untuk mengelilingi diri Anda dengan aktivitas dan masakan yang melimpah.
[Eastern Hokkaido Area]
Harta Karun Alam dan Permandian Air Panas
Pemandangan Hokkaido Timur yang terus berubah dan margasatwa yang dinamis menjadikannya tempat ideal untuk penggemar alam terbuka. Rumah bagi Taman Nasional Shiretoko, salah satu ekosistem terpadu terkaya di dunia, Anda akan menemukan es terapung dan puncak gunung berapi. Kemudian, destinasi permandian air panas yang damai seperti Kawayu Onsen menawarkan relaksasi yang luar biasa.
[Central Hokkaido Area]
Sapporo Grand Hotel
Dengan lokasi nyaman di pusat, Sapporo Grand Hotel telah menikmati reputasi mewah sejak tahun 1934. Memiliki beberapa restoran dan bar koktail terkemuka, hotel ini menggabungkan fasilitas modern dengan penghormatan terhadap keramahtamahan tradisional, memastikan masa tinggal tamu sempurna.
[Central Hokkaido Area]
Keio Plaza Hotel Sapporo
Didedikasikan untuk keramahtamahan tiada tanding, Keio Plaza Hotel Sapporo menghadirkan layanan dan santapan yang luar biasa. Terkenal dengan pengalaman kuliner dan suasana mewahnya, ada juga fasilitas hebat seperti kolam renang lap 25 meter, gym skala penuh, dan spa yang menenangkan.
[Northern Hokkaido Area]
Shinfurano Prince Hotel
Di tengah Furano Ski Resort di Hokkaido Selatan, Shinfurano Prince Hotel menawarkan aktivitas luar ruangan sepanjang tahun dan permandian air panas dalam/luar ruangan. Sementara itu, empat restoran dan bar teras atap di dalam properti menyuguhkan pengalaman bersantap yang luar biasa.
[Southern Hokkaido Area]
Heiseikan Shiosaitei
Terletak di dalam distrik Onsen Yunokawa, Heiseikan Shiosaitei menawarkan pengalaman menginap yang damai. Di sini, para tamu akan menjumpai restoran di dalam properti yang menyajikan boga bahari Hakodate segar dan pemandangan laut, sementara lounge yang nyaman memberikan relaksasi berlimpah di antara perjalanan ke berbagai tengara di sekitar.
[Eastern Hokkaido Area]
Akan Yuku no Sato Tsuruga
Akan Yuku no Sato Tsuruga adalah ryokan bergaya Jepang menawan yang menghadap ke Danau Akan. Terdapat sebuah restoran memukau yang menyajikan hidangan musiman kelas atas dan anggur dari seluruh dunia, sementara onsen teras atap dan permandian taman terbuka memaksimalkan ketenangan.
[Central Hokkaido Area]
Mengamati Burung di Hokkaido Tengah
Nikmati pemandangan Hokkaido yang luar biasa dengan tur mengamati burung di sekitar Danau Utonai. Hanya satu jam berkendara dari kota, pengunjung akan menjelajahi area ini untuk mencari sekitar 260 spesies yang semarak. Dibimbing oleh pemandu ahli, pengalaman berdurasi enam jam ini tidak dapat dilewatkan.
[Central Hokkaido Area]
Menjelajahi Tanaka Sake Brewery
Selama lebih dari 150 tahun, produsen sake lokal yang inovatif di Sapporo telah mendalami minuman Jepang paling terkenal. Pada tur berpemandu istimewa di kota pelabuhan Otaru ini, para tamu akan mengunjungi Tanaka Sake Brewery yang terkenal untuk mempelajari metode mereka yang sangat menarik.
[Northern Hokkaido Area]
Tur Setengah Hari Furano yang Dirancang Khusus
Jelajahi Furano sesuai keinginan Anda dengan tur kota privat yang dirancang khusus. Menghadirkan pemandangan dan pengalaman unik yang dipilih untuk Anda secara khusus, Anda dapat menikmati petualangan mendebarkan atau liburan yang tenang – semuanya terserah Anda.
[Southern Hokkaido Area]
Pengalaman Pedesaan Hokkaido Selatan 2 Hari
Benamkan diri dalam kehidupan lokal dengan mempelajari budaya Hokkaido Selatan. Terdiri dari dua hari penuh aktivitas, tur ini menyajikan makan malam di izakaya setempat, menginap semalam di onsen ryokan, dan banyak petualangan ke permata tersembunyi.
[Eastern Hokkaido Area]
Berkano di Lahan Basah Kushiro yang Rimbun
Menyusuri Danau Touro – danau terbesar di Lahan Basah Kushiro – petualangan kano ini dipenuhi keindahan alam dan margasatwa yang spektakuler. Resapi ketenteraman dan nikmati keindahan menakjubkan wilayah ini dengan perjalanan menyusuri lanskap bersuasana mistis ini.
[Common]
Eksplorasi Tanpa Batas Hokkaido Rail Pass
Jelajahi seluruh pulau dengan Hokkaido Rail Pass yang memungkinkan Anda menaiki semua kereta api JR Hokkaido (kecuali Hokkaido Shinkansen) dan jalur bus JR tertentu. Mulailah petualangan menakjubkan Anda tanpa membeli tiket setiap kali bepergian.
Tetap terhubung dengan Layanan Wi-Fi Gratis 24 jam dalam Penerbangan! Penawaran eksklusif untuk wisatawan Japan Airlines Vacations
Dapatkan Wi-Fi dalam Penerbangan gratis selama 24 jam dengan memasukkan kode promosi saat melakukan reservasi penerbangan. Sempurnakan liburan Anda dengan keuntungan eksklusif ini!
Kode Promosi: JALFREEWIFI
Periode Penerbangan yang Berlaku: Hingga 31 Maret 2025
*Wi-Fi hanya tersedia selama 24 jam setelah tersambung.
*Wi-Fi Gratis dalam Penerbangan hanya tersedia pada penerbangan yang dioperasikan JAL.
*Penerbangan masuk dan keluar memenuhi syarat selama periode penerbangan yang berlaku.
*Reservasi harus dilakukan setidaknya satu minggu sebelum tanggal keberangkatan Anda.
*Jika Wi-Fi tidak tersedia karena kegagalan peralatan atau alasan lainnya, pengembalian dana tidak akan diberikan.
Cara kerjanya
1. Masukkan kode promosi di atas saat melakukan pemesanan reservasi.
2. Kode unik akan dikirimkan ke email Anda sekitar satu minggu sebelum keberangkatan penerbangan Anda.
3. Masukkan kode Wi-Fi dan nikmati akses gratis 24 jam!